Erva Kurniawan

Erva Kurniawan

Assalamualaikum Wr. Wb.

Maksud kami membuat blog ini adalah sebagai wahana komunikasi bertukar pikiran dengan para blogger, menciptakan suatu media untuk berbagi artikel, cerita, tips dan lain-lain agar lebih bermanfaat sebagaimana telah diriwayatkan dari Abu Hurairah Radhiyallahu’anhu bahwa Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda, “Apabila seorang anak Adam meninggal, maka akan terputus amalannya kecuali tiga perkara : shadaqoh jariyah, atau ilmu yang bermanfaat, atau anak shalih yang mendoakan kepadanya”.

Monggo kalau ada yang berkenan memberi masukan dengan memberikan komentar untuk saling diskusi antar para blogger, dan silahkan juga kalau ada yang ingin mengkopi artikel pada blog ini untuk di bagi ke rekan lain. Pada beberapa kesempatan kami memang kurang menanggapi komentar dari rekan-rekan, kami memberi kesempatan rekan-rekan lain yang ingin menanggapi untuk diskusi.

Mungkin rekan-rekan ada yang menanyakan “Tulisan di blog ini banyak dan update terus tiap hari, darimanakah sumbernya?”.  Selagi kami mampu dan dan masih diberi kesempatan umur oleh Allah, kami akan berusaha mengupdate setiap hari dengan tulisan baru yang asal tulisan tersebut antara lain dari group email Yahoo, Google dan mailing-list yang bertema islam lain kiriman dari sahabat. Jadi kalau ada rekan-rekan yang merasa ada tulisan karyanya yang dimuat di blog ini dengan tidak mencantumkan penulis sebenarnya, silahkan beri komentar, Insya Allah segera kami update dengan mencantumkan penulisnya.

Jazakallah khairan katsiro, semoga bermanfaat, mohon maaf kalau ada yang salah.

Wassalamualaikum Wr. Wb.